Resep Kue Kacang Tanah – Aneka Resep Lebaran
Resep kue lebaran, kue kacang tanah yang renyah, yang enak dan gampang banget cara membuatnya. Bahannya simpel, murah, dan gampang dicari, bahkan di warung-warung biasa sekalipun.

Membuat kue lebaran itu seperti sudah menjadi tradisi di Indonesia, jadi kalo gak lebaran yaa gak bikin kue, hahaha. Kue kacang adalah salah satu kue lebaran favorit yang sering dibuat, meskipun tidak sesering kue semprit jaman dulu yang hampir gak pernah absen dimeja ruang tamu disaat lebaran.

Salah satu alasan kenapa kue kacang tanah bisa menjadi salah satu kue lebaran favorit adalah rasa gurih kacangnya yang membuat ketagihan, dan bikin susah untuk berhenti menikmatinya.
Nah jadi untuk sobat semua yang belum pernah membuat kue kacang sendiri, maka berikut ini kita hadirkan video tutorial cara membuat kue kacang tanahnya, lengkap beserta bahan-bahannya juga.
Video Cara Membuat Kue Kacang Tanah
- 400 g Tepung terigu protein rendah
- 200 g Kacang tanah sangrai
- 200 g Gula halus
- 200-230 ml minyak goreng
- 50 – 70 ml mentega cair (optional)
- ± ½ sdt Garam
- 1 sachet (30 – 40 gr) Susu bubuk
- 2 buah Kuning telur untuk olesan
Untuk proses cara membuat kue kacang tanahnya sobat bisa menyimaknya via video diatas saja supaya lebih jelas dan lebih detil lagi step-stepnya.
Catatan
- Kacang tanah. Saat menyangrai kacang tanahnya cukup gunakan api kecil dan usahakan jangan sampai kulitnya gosong supaya rasa kacangnya tidak menjadi pahit, yang penting kulitnya bisa lepas.
- Jenis tepung. Untuk membuat kue kering sebaiknya gunakan tepung terigu jenis protein rendah, karena hasilnya udah pasti lebih renyah. Kemudian untuk merknya, kalau kita sih biasa pakai merk Bogasari cap Kunci Biru.
- Api sedang. Pastikan kita memanggangnya dengan api sedang saja dan jangan terlalu besar supaya kuenya bisa matang merata dan tidak gosong.
Nah gimana hasil kue kacang tanahnya, terlihat enak sekali bukan, dan pastinya membuatnya tidaklah terlalu sulit. Dan jangan lewatkan aneka resep enak lainnya yang resepnya sudah kita share juga, dan sobat bisa melihatnya dibawah artikel ini. Semoga bermanfaat.